Seorang Hacker dalam melancarkan serangannya ke semua pihak yang dianggap akan memberikan keuntungan. Artinya, baik itu perusahaan besar, Usaha Kecil Menengah (UKM) hingga personal, menjadi incaran serangan cyber.
Hal itu diungkapkan oleh Business Development Manager Kaspersky Lab, Dony Koesmandarin, di sela-sela peluncuran Kaspersky Small Office Security versi kedua (KSOS 2). Karena itu, menurut Doni, sangat penting bagi semua pihak untuk menjaga keamanan data-data.
"Security (keamanan) adalah hal yang harus dimiliki. Misalnya saja serangan seperti malware, itu tidak mengenal personal, corporate besar atau pun kecil. Selama ada storage, PC (Personal Computer), dan internet maka serangan cyber akan tetap ada," jelas Dony di Intercontinental MidPlaza, Jakarta, Kamis (4/10/2012).
"Semua pihak rentan terhadap serangan cyber. Tentunya semakin besar perusahaan itu, semakin besar pula badainya," tambahnya.
Diungkapkan Doni, ada banyak alasan bagi penjahat cyber untuk melancarkan serangannya, salah satunya adalah keuangan. "Serangan cyber memang banyak yang mengarah ke finansial, salah satu alasan serangan cyber tentu ditujukan untuk mendapatkan uang," tuturnya.
Terlebih lagi saat ini banyak penggunaan media sosial, yang bisa menjadi salah satu alat untuk meluncurkan serangan cyber. "Saat ini semakin banyak orang menggunakan socmed (social media), yang juga bisa dimanfaatkan. Serangan cyber itu tidak ada batas waktu dan ruang. Sehingga harus berhati-hati," pungkasnya
sumber : techno.okezone.com
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan Berkomentar yg sopan, dan sesuai dengan postingan, komentar aneh-aneh akan dihapus